Jumat, 20 Februari 2015

SITUS BEJI LOGANTUNG DESA SUMBEREJO KEC.SEMIN KAB GUNUNGKIDUL YOGYAKARTA

Yogya ,02 Januari 2015
Situs Beji Dusun Logantung Kab.Gunungkidul,Yogyakarta

 saya di situs beji logantung

lokasi : dusun logantung,desa sumberejo,kecamatan semin kab.gunungkidul,yogyakarta
religion : tidak diketahui

di dalam bangunan ini situs bendung berada
Blusukan kali ini cukup jauh lokasinya dari Semarang tempat dimana saya tinggal yogyakarta  dan berbekal info yang minim akhirnya tercapai juga blusukan di seputaran Gunungkidul Yogyakarta tepatnya di wilayah Semin.jalur yang saya lewati Boyolali -Klaten -Sukoharjo yang.Memang sengaja lewat jalur ini karena tertarik dengan Candi Sirih dan Candi Irisan yg lokasinya di perbatasan Jawa Tengah dan Kab.Gunungkidul.Perjalanan hampir 4 jam untuk menuju lokasi ini.Dan situs logantung ini masih ada di wilayah Gunungkidul,Yogyakarta.Berikut ulasannya,...

gapura masuk situs logantung
Memang situs logantung ini berada di dalam sendang beji logantung dan masih sering digunakan acara adat yaitu bersih desa yang peringatannya setahun sekali.kearifan lokal yang semoga tetap lestari sampai generasi selanjutnya.Berssih dan nyaman rasanya area di lokasi sendang beji logantung.banyak pohon besar yang menaunginya.dan cukup terawat lokasi sendang beji logantung.cukup betah berlama lama disini karena angin berhembus yang membuat siapapun terasa nyaman saat berkunjung kesini.
 masih banyak sesaji

 arca arca yang telah aus
 Saat saya masuk dan melihat situs ini tampak beberapa arca yang tidak berbentuk dan sepertinya telah aus karena usia.

 arca yang telah rusak

Dan sepertinya masih banyak sesaji yang terlihat di sendang ini ,kemungkinan masih baru dan segar sesajian yang diletakkan disini.

arca yang tidak berbentuk

arca dan sebuah batu yang telah terdata

batu mirip lingga

selain arca arca yang telah rusak ada sebuah batu yang mungkin lingga atau mirip lingga berada di samping arca arca yang telah dikumpulkan di lokasi ini.Entah dulu situs dari bangunan suci apa masih belum jelas,menurut penduduk sekitar situs ini telah ada sejak lama dan seperti inilah dari dulu.
bangunan pendopo di situs logantung

sebuah pohon yang menaungi situs logantung

batuan di situs logantung

mencari sisa sisa batuan situs

jernih dan bersih sumber air sendangbeji logantung


berada di dalam bangunan ini situs logantung

demikian secuil peninggalan sejarah di situs beji logantung desa sumberejo kec.semin gunungkidul yogyakarta

terimakasih atas kunjungannya semoga tetap lestari
SALAM BUDAYA
semua gambar : maxtristcavalera


Tidak ada komentar:

Posting Komentar