Minggu, 31 Januari 2016

Boyolali Surga bagi Pecinta Sejarah Peninggalan Masa Klasik

BLUSUKAN KE BOYOLALI

Sudah lama merencanakan blusukan di kota Boyolali tercinta ini,karena di kota ini banyak tersebar peninggalan sejarah masa klasik bercorak hindu,akhirnya tepat hari Minggu 10 Januari 2016 mengawali blusukan kedua di daerah Boyolali.
Banyak lokasi yang menjadi target blusukan diantaranya Ampel,Selodoko,Rumah arca,dan Kemusu meski ada beberapa yang tak sempat saya blusuki...dikarenakan hujan menemani setiap blusukan saya ini.berikut beberapa lokasi yang berhasil saya datangi...

1.Situs Watu Gentong,Ampel Boyolali

Situs Watu Gentong
Lokasi : desa Candi,Ampel Boyolali

situs berada di halaman depan rumah warga
Berupa kemuncak candi dan batur candi yang ditumpuk begitu saja situs ini telah terdata dengan data inventaris yg tertulis di watu gentong ini.Disekeliling Watu Gentong ini ada beberapa batur candi yang sudah diplester.situs ini sudah lama berada disini

2.Situs Batu lumpang,Ampel,Boyolali

Situs Batu Plumpang
Lokasi : Desa Selidiki,Ampel,Boyolali

Saat mencari situs patirtaan Selodoko di Desa Selodoko hanya muter muter saja banyak yang tidak mengetahui tempat patirtaan Selodoko yang saya maksud meski sudah saya tunjukkan beberapa gambar patirtaan selodoko.
dari seorang warga di tunjukkan letaknya di sungai bawah jembatan batas desa,setelah pamit dan mengucapkan terimakasih akhirnya mencoba menelusurinya ,tetapi yang saya dapat batu lumpang ini ..batin saya tak apalah mungkin lain kali saya coba cari lagi...patirtaan Selodokonya.

View di batu lumpang selodoko

3.Rumah Arca Boyolali

Rumah Arca Boyolali
Lokasi : taman Kota Boyolali

beberapa kali melewati jalan raya ini tapi tidak tahu kalau di tempat ini terdapat Rumah Arca yaitu seperti museum khusus yang menampung peninggalan klasik
Di Rumah Arca ini banyak sekali arca nandi,yoni,kemuncak dan banyak bagian candi lainnya ditampung disini yang ditemukan di berbagai lokasi yg tersebar di Kabupaten Boyolali
Sayang saya kurang beruntung saat datang kesini rumah arca dalam keadaan terkunci
Yang menarik perhatian saya dari seluruh benda yg ada di Rumah Arca ini adalah sebuah Arca Ganesha dan Yoni raksasa yang berada di depan halaman Rumah Arca ini...
begitu besarnya ukuran kedua benda ini entah dari daerah mana asalnya kedua benda ini...tidak ada yg tahu..

4.Situs Yoni Kemusu Boyolali


Situs Yoni Kemusu
Lokasi : Desa Jambesari,Kemusu Boyolali

Situs ini berada di Desa Jambesari Kec.Kemusu ,Boyolali.Dari rumah arca menuju rsud Pandanaran Kota Boyolali,pertigaan ambil kanan menuju Kemusu.perjalanan cukup jauh dan naik.
Situs Yoni ini berada di samping sebuah mushola dengan kondisi cerat patah..di desa ini ada dusun yg bernama dusun sawahreco dan pernah ditemukan reco(arca)yg sudah di bawa kerumah arca bisa jadi disini pernah ada sebuah candi yg berdiri kala itu..

5.Situs Yoni 2 Kemusu Boyolali


Yoni Kemusu Boyolali
Lokasi : Kemusu Boyolali

Di lokasi ini masih terdapat batuan candi yang berukuran besar dan dalam kondisi runtuh ada beberapa kemuncak,lingga dan sebuah ratna.
sepertinya melihat kondisi runtuhannya dan bagian lainnya.bangunan ini pasti sebuah candi yang cukup besar...
lokasi ini tak terjamah banyak semak semak dan pohon yang menutupi keberadaan situs Candi ini
di tempat ini yoni masih utuh meski ceratnya telah patah... situs ini sepertinya belum terdata resmi mengingat di batuan yoni tanpa ada kode inventaris seperti pada umumnya..
lokasi ini banyak warga yg melarang anak2nya lewat atau bermain di tempat ini dikarenakan terkenal wingit atau angker...
meski wingit dan angker akhirnya tetap saya datangi demi satu tujuan....
menelusuri jejak peninggalan masa klasik yang terpinggirkan ditelan modernitas jaman..

to be continue..
Blusukan ke boyolali #2





2 komentar: