BLUSUKAN saya kali ini berkunjung ke candi sari daerah cepogo boyolali,Setelah kunjungan ke candi lawang
maka tujuan berikutnya adalah mencari lokasi candi sari yang juga masih berada
dalam satu wilayah. Meskipun begitu saya cukup kesulitan mencari lokasi candi
dikarenakan di desa gedangan ini banyak sekali perempatan yang saya jamin bakal
membuat anda bingung, kesasar dan cuma muter-muter saja.
Lokasi : Candi Sari berada di Ds.Gedangan,
Kec.Cepogo, Kab.Boyolali.
Rute :
Rute :
- Dari candi lawang anda kembali ke jalan dan ikutilah jalan desa tersebut sampai anda tiba disebuah pertigaan.
- Beloklah ke kiri pada pertigaan tersebut, dari pertigaan tersebut anda dapat melihat dari kejauhan ada sebuah pohon beringin besar. Nah disitulah lokasi candi sari berada.
- Ikuti jalan tersebut dan anda akan tiba lagi disebuah pertigaan, belok ke kanan dan perhatikan lokasi dimana terdapat pohon beringin besar. Candi sari ada diatas bukit kecil tepat dibawah pohon beringin tersebut.
Ikuti papan petunjuk lokasi candi sari
Lokasi candi sari ada di bawah sebuah pohon besar (tampak dari kejauhan)
Jalan tanah menuju lokasi candi sari
Sebuah yoni yang secara fisik masih cukup terawat
Lokasi candi sari yang berada di lereng gunung merapi
Yang tersisa hanya bagian struktur kaki candi
Sebuah pohon berukuran cukup besar yang menaungi candi sari
Salah satu batu struktur candi yang berukuran raksasa
Lingga dengan ukuran raksasa pula
Papan nama keterangan candi sari
Sejarah
:
Candi sari yang berarti candi yang indah memang berbeda dengan candi sari yang berada di kalasan yogyakarta. Candi sari ini bercorak Hindu sedangkan yg di kalasan bercorak Buddha. Hal ini diketahui dengan adanya Yoni, arca nandi dan puncak candi yg berbentuk ratna. Lokasi candi berada diatas bukit kecil yg dijadikan lahan pertanian warga sekitar. Dan tidak jauh dari candi ini terdapat pohon beringin cukup besar yg menaungi sehingga suasana sangat asri. Tidak diketahui sejarah candi ini secara pasti dan yang tersisa disini hanyalah pondasi candi dan batu2 penyusun candi yg sudah tidak lengkap.sumber : mas rafael.tarabuwana. semua gambar oleh:max trist cavalera
Candi sari yang berarti candi yang indah memang berbeda dengan candi sari yang berada di kalasan yogyakarta. Candi sari ini bercorak Hindu sedangkan yg di kalasan bercorak Buddha. Hal ini diketahui dengan adanya Yoni, arca nandi dan puncak candi yg berbentuk ratna. Lokasi candi berada diatas bukit kecil yg dijadikan lahan pertanian warga sekitar. Dan tidak jauh dari candi ini terdapat pohon beringin cukup besar yg menaungi sehingga suasana sangat asri. Tidak diketahui sejarah candi ini secara pasti dan yang tersisa disini hanyalah pondasi candi dan batu2 penyusun candi yg sudah tidak lengkap.sumber : mas rafael.tarabuwana. semua gambar oleh:max trist cavalera
Tidak ada komentar:
Posting Komentar